Rabu, 20 Desember 2017

Berikut Kegiatan mempercantik vagina dan dampak kesehatannya

By Tradisional  |  22.33 No comments
Berikut Kegiatan mempercantik vagina dan dampak kesehatannya,- Akhir-akhir ini, kegiatan mempercantik vagina menjadi hal yang semakin populer di kalangan wanita. Namun apakah beberapa jenis perawatan vagina aman bagi kesehatan? Dr Sudha Marwah, seorang ginekolog di Spectrum Healthcare, Mumbai, menjabarkan beberapa jenis kegiatan mempercantik vagina dan dampaknya bagi kesehatan.

Mewarnai rambut kemaluan
Apakah mewarnai rambut kemaluan aman dilakukan? Dr Sudha menjelaskan bahwa kulit vagina 10 kali lebih tipis dibandingkan dengan kulit kepala. Mewarnai rambut hanya akan berakibat buruk bagi kulit vagina. Mengecat rambut vagina bisa menyebabkan keputihan yang berlebihan, iritasi, atau kulit vagina yang kemerahan.

Bleaching rambut kemaluan
Ketika rambut kemaluan sering dicukur dan diwax, kulit vagina seringkali menjadi lebih gelap. Untuk itu, kebanyakan wanita biasanya melakukan bleaching. Namun bahan kimia yang terdapat dalam produk bleaching bisa menyebabkan iritasi pada kulit vagina, bahkan menyebabkan rasa terbakar. Sebelum memutuskan untuk melakukan bleaching, sebaiknya wanita berkonsultasi dengan dokter mereka terlebih dulu.

Vajazzling
Vajazzling adalah sebutan untuk kegiatan dan mempercantik vagina menggunakan batu mulia, berlian serta glitter. Biasanya glitter atau berlian ditempelkan pada vulva. Metode ini hanya bisa dilakukan setelah wanita melakukan Brazilian wax. Menurut Dr Sudha, menempelkan benda pada vagina yang baru saja dicukur bisa menyebabkan masalah pada wanita, jika mereka memiliki kulit sensitif. Iritasi yang terjadi bisa menyebabkan vagina terasa gatal. Ini juga bisa menular pada pasangan.

Mencukur vagina
Mencukur vagina adalah metode umum yang digunakan wanita untuk merawat rambut kemaluan. Mencukur adalah cara tercepat untuk menghilangkan rambut vagina, namun juga bisa menyebabkan tumbuhnya rambut yang lebih kasar dan menyebabkan rasa gatal serta tak nyaman. Selain itu, ketika mencukur rambut vagina dikhawatirkan terjadi luka yang bisa menjadi pintu masuk bagi bakteri dan infeksi. Jadi, jika ingin mencukur rambut kemaluan, sebaiknya wanita sangat berhati-hati agar tak sampai terluka.

Author: Tradisional

Hello, I am Author, decode to know more: In commodo magna nisl, ac porta turpis blandit quis. Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. In commodo magna nisl, ac porta turpis blandit quis. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

© 2014 Pengobatan Penyakit Keputihan. WP themonic converted by Bloggertheme9. Powered By Blogger
TOP